Tips aman jual beli di grup dan marketplace facebook

Jual beli aman dari fb
harga murah akan menaikkan popularitas iklan di facebook.jual beli online memang selalu laris,namun dari daftar grup-grup jualan di fb di lihat dari faktanya banyak orang yang pernah mengalami penipuan,metode pembayaran dan transaksi cod lebih baik biar meminimalisir tindakan kecurangan

Inilah tips aman agar terhindar dari penipuan online,salah satunya adalah pembelian produk melalui GRUP FACEBOOK.dan tips ini RS buat karena kepedulian kepada pengguna media sosial agar ketika melakukan transaksi jual beli terhindar dari penipuan. Cus ah...kita langsung saja ke poin poinnya!

1.periksalah akun penjual terlebih dulu

Akun disini adalah akun yang ia gunakan dalam menjual produknya dalam grup, abaikan saja jika penjual menggunakan nama yang tidak mencerminkan sebuah nama orang,banyak kok nama akun yang aneh aneh di grup facebook. Abaikan juga jika akun penjual tidak memiliki foto profil. waspada jika foto yang di unggah di akunnya sangat sedikit,termasuk postingan di kronologinya juga dan jika ia tidak memiliki teman facebook sama sekali seakan akan akun facebook nya baru saja di buat.Tapi ingat lho! jangan menjudge akun dengan ciri ciri diatas adalah penipu,yang kamu lakukan hanyalah menghindari dari melakukan transaksi jual beli dengan mereka

2.utamakan cod /cash on delivery

Bayar di tempat adalah solusi terbaik jika situasi memungkinkan,biasanya cod dilakukan ketika jarak lokasi antara penjual dan pembeli tidak terlalu jauh hal ini sudah biasa terjadi dalam grup jual beli lokal seperti jual beli barang kota tasikmalaya,forum jual beli ciamis dan bisnis garut dan sekitarnya. namun ada beberapa hal juga yang harus di perhatikan dalam melakukan COD yaitu:

-hindari cod ditempat sepi dan gelap
-hindari cod di waktu malam khususnya antara pukul 10 hingga 5 pagi atau kamu bisa mengikutsertakan beberapa teman
-tempat terbaik melakukan c.o.d adalah di rumah tempat tinggal si penjual

3.cek produk yang akan dibeli

Meskipun telah memilih sistem cod bukan berarti kamu terbebas dari penipuan,kamu harus teliti dalam mengecek produk atau barang yang ingin di beli terutama jika yang di beli merupakan produk produk elektronik atau kendaraan bekas diantaranya:

laptop,ponsel,mesin cuci dan kulkas sedangkan untuk kendaraan pastikan kelengkapan surat suratnya dan kondisi kendaraan sesuai yang di informasikan oleh penjual.maka dari itu cek kondisi kendaraan yang akan dibeli tersebut oleh orang yang berpengalaman.dan jika itu bukan kamu mungkin teman kamu yang bekerja di bengkel sebagai montir

4.screenshoot  isi percakapan dan bukti pembayaran

Jika kamu merasa sedikit ragu dengan penjual namun sudah terlanjur melakukan order dan transfer maka lakukan screenshoot pada isi percakapan dengan si penjual termasuk bukti transfer.jika dia terbukti melakukan penipuan kamu bisa memperingatkan atau menggertak dia agar mau bertanggung jawab dan mengembalikan kerugian. atau jika kamu sudah mengikhlaskannya paling tidak! kamu bisa memberi tahukan informasi tersebut kepada anggota grup lain agar terhindar dari penipuan serupa. jadilah seseorang yang peduli terhadap sesama


5.manfaatkan jasa rekening bersama 

gunakanlah jasa rekber yang terpercaya jika melakukan cash on delivery tidak memungkinkan, jangan sekali kali melakukan pembayaran produk via ewallet,transfer bank dll sebelum produk di terima kecuali jika kamu sudah benar benar yakin dengan kejujuran si penjual karena berbagai faktor. Solusi paling aman dari semua itu adalah dengan melakukan pembayaran melalui jasa rekber atau rekening bersama.melalui admin group yang di percayai oleh para membernya dan akan jauh lebih aman jika menggunakan jasa rekber yang terpercaya atau dipercayai jutaan orang salah satunya rekber pak tri haryanto

6.hati hatilah jika harga produk yang dijual sangatlah miring


Penjual yang menjual produk dengan harga murah itu masih wajar tapi jika harga jual yang terlalu murah ya harus hati hati dong! Saya pernah menerima laporan dari seorang ibu yang kena tipu di grup yang saya kelola namanya komunitas penjahit indonesia grup,gara gara ibu tersebut yang membeli masker yang harganya 25000 perkodi. Kalau di hitung hitung harga per pcs nya kira kira 1250.dari harga aneh tersebut harusnya dia merasa curiga.sementara harga pasaran waktu itu untuk masker kain yang paling murah kisaran 2000/pcs

7.bandingkan harga produk dengan kompetitor

Jika merasa belum tahu harga pasaran dari  suatu produk ada baiknya kita mencari tahu harga tersebut sebelum mulai bertransaksi karena ada saja oknum yang membodohi pembeli dengan membanderol harga yang selangit padahal merek dan type produk tersebut benar benar sama.menurut pendapat saya sebagai pembuat thread ini,jika harga suatu produk 125 persen lebih mahal dari harga pasaran maka itu sudah termasuk penipuan karena

memanfaatkan ketidak tahuan dari calon pembeli, ada lo! yang jual tripod wei**** 311* dengan harga 145.000 dan itu belum termasuk ongkos kirim, padahal harga pasarannya cuma 45.000-55.000 dan untuk melakukan riset harga pasaran suatu produk bisa melakukan cek melalui pencarian marketplace fb dengan menuliskan nama produk. Sekali lagi saya katakan: jadilah pembeli cerdas
LihatTutupKomentar